Selasa, 15 Februari 2011

GALAU

Galau. Belakangan ini kata "galau" sedang populer. Kata itu mulai sering muncul akhir-akhir ini disekitar saya, di status facebook orang-orang, di twitter, dimana-mana orang mengeluh sedang galau. Apalagi dikalangan abg labil atau sering disebut "ababil", yaa walaupun sebenarnya galau itu ga ada batasan usianya. haha.
Semenjak kata galau populer, semakin sering saya mendengar orang-orang disekitar saya atau paling tidak teman-teman dekat saya menuliskan kata-kata di twitter seperti "seminggu ga ketemu doi, kangeen banget, bikin gue galau" , "aarrgh gue lagi galau bangeet nih" , "bulan februari membuat saya galau" , "lagi dengerin lagu mellow, tiba-tiba galau inget doi" dan sebagainya.
Tapi apa sih sebenarnya arti galau itu sendiri? Nah saya akan menjelaskan sedikit tentang galau menurut saya pribadi.
Menurut KBBI berdasar padanan kata : galau = was-was; berat otak; bimbang; bingung; buncah; cemas; gelisah; kacau; karut; keruh; khawatir; kusut
Jadi kalau menurut saya, galau itu suatu perasaan gelisah, bimbang, hati yang sedang kacau tak menentu karena kita memikirkan sesuatu terlalu berlebihan (biasanya memikirkan seseorang). Dan akibatnya orang tersebut jadi bertingkah aneh, sakit kepala, bermuram durja, hingga insomnia atau susah tidur. Orang yang sedang galau ini juga biasanya moodnya turun, sehingga dia jadi mudah terbawa emosi dan ingin menangis tapi gak tau apa yang harus ditangisi.
Semua orang pasti pernah mengalami  galau, dan kebanyakan orang galau karena cinta. haha yaa entah sedang bertengkar dengan pasangan, putus cinta, atau sedang kangen dengan kekasihnya karena long distance relationship, itu semua bisa membuat orang galau.
Gimana cara menghilangkan galau itu? Yaa dengan menumpahkan isi hati dan pikiran anda atau dengan kata lain "curhat", mulai dari sahabat atau teman terdekat anda yang dapat mengerti perasaan anda, hingga situs jejarng sosial seperti facebook atau twitter juga bisa anda gunakan untuk mencurahkan isi hati.
Jadi menurut saya galau itu wajar karena semua orang pasti pernah merasakan saat-saat galau, tapiiii jangan keseringan juga karena ga baik, semakin sering anda galau, anda akan sering stress dan bete dan dan efeknya akan tidak baik ke orang-orang sekitar anda. Pastinya anda ga mau kan teman-teman anda jadi bete gara-gara bosen menghadapi anda yang galau setiap menit?

Senin, 14 Februari 2011

Valentine Dalam Pandangan Islam

Hari ini tanggal 14 Februari 2011 yang kata banyak orang hari ini merupakan hari Valentine atau hari Kasih Sayang. Namun apakah benar ia hanya hari kasih sayang belaka? Saya akan menjelaskan sedikit tentang sejarah lahirnya hari Valentine ini dan bagaimana hukum merayakan hari Valentine dalam pandangan Islam.



Sejarah Hari Valentine
Valentine ini sebenarnya adalah nama seorang Pendeta yang hidup di Roma, St. Valentinus. Ia hidup di kerajaan yang saat itu dipimpin oleh Kaisar Claudius yang terkenal kejam. Ia sangat membenci kaisar tersebut. Claudius berambisi memiliki pasukan militer yang besar, ia ingin semua pria di kerajaannya bergabung di dalamya. Namun sayangnya keinginan ini tidak didukung. Para pria enggan terlibat dalam peperangan. Karena mereka tak ingin meninggalkan keluarga dan kekasih hatinya. Hal ini membuat Claudius marah, dia segera memerintahkan pejabatnya untuk melakukan sebuah ide gila. Claudius berfikir bahwa jika pria tidak menikah, mereka akan senang hati bergabung dengan militer. Lalu Claudius melarang adanya pernikahan. Pasangan muda saat itu menganggap keputusan ini sangat tidak masuk akal. Karenanya St. Valentinus menolak untuk melaksanakannya. St. Valentinus tetap melaksanakan tugasnya sebagai Pendeta, yaitu menikahkan pasangan yang sedang jatuh cinta, meskipun secara rahasia. Namun, aksi ini akhirnya diketahui oleh Kaisar Claudius. Kaisar memberi peringatan kepada St. Valentinus, namun tidak digubris olehnya. St. Valentinus tetap memberkati pernikahan dalam sebuah kapel kecil yang hanya diterangi cahaya lilin. Sampai pada suatu malam, Ia tertangkap basah sedang memberkati pasangan yang hendak menikah, pasangan tersebut berhasih melarikan diri, namun sayang Pendeta St Valentinus tertangkap dan dijatuhi hukuman mati dengan dipenggal kepalanya. Akan tetapi banyak orang yang mendukung aksi St. Valentinus tersebut dengan melemparkan bunga dan pesan berisi dukungan ke jendela tempat ia dipenjara. Salah satu dari orang-orang yang percaya pada cinta kasih itu adalah putri penjaga penjara sendiri. Sang ayah mengijinkan putrinya untuk mengunjungi St. Valentinus. Tak jarang mereka berbicara lama sekali. Gadis itu menumbuhkan kembali semangat sang pendeta. Gadis itu percaya bahwa St. Valentinus melakukan hal yang benar. Dan tiba lah waktunya tanggal 14 Februari dimana St. Valentinus dipenggal kepalanya. Ia menyempatkan diri menulis surat untuk gadis putri sipir penjara, ia menuliskan "Dengan Cinta Dari Valentinemu". Pesan itulah yang kemudian mengubah segalanya. Kini setiap tanggal 14 Februari orang di berbagai belahan dunia merayakannya sebagai hari kasih sayang. Orang-orang yang merayakan hari itu mengingat St. Valentinus sebagai pejuang cinta, sementara kaisar Claudius dikenang sebagai seseorang yang berusaha mengenyahkan cinta.


Pandangan Islam
Valentine Day merupakan suatu perayaan yang berdasarkan kepada pesta jamuan 'supercalis' bangsa Romawi kuno di mana setelah mereka masuk Agama  Nasrani (kristian), maka berubah menjadi 'acara keagamaan' yang dikaitkan dengan kematian St. Valentine.
"Dan janglah kamu megikuti apa yang kamu tidak mempunyai pengetahuan tentangnya. Sesungguhnya pendengaran, penglihatan, dan hati, semuanya itu akan diminta pertanggung jawabnya". (Surah Al-Isra : 36)
Islam sangat melarang kepercayaan yang mengikuti suatu kepercayaan lain. Sebagaimana Hadits Rasululah SAW : "Barang siapa yang meniru atau mengikuti suatu kaum (agama) maka dia termasuk kaum (agama) itu"
Adapun ucapan “My Be Valentine” juga mengandung makna yang debatable. Ken Sweiger mengatakan kata “Valentine” berasal dari bahasa Latin yang artinya sama dengan “Yang Maha Perkasa, Yang Maha Kuat, dan Yang Maha Kuasa”. Pada zaman Romawi kata ini ditujukan kepada Nimrod dan Lupercus, tuhan orang Romawi. Jadi jika seseorang mengatakan kepada kekasihnya “My Be Valentine” maka ucapan tersebut telah mengangkat derajat kekasihnya sebagai “tuhan”, na’udzu billahi min dzalik.
Dalam doktrin Islam, sesama manusia mesti menjalin kasih sayang, sebab Islam adalah rahmatan lil-‘alamin  di mana sesama umat Islam mesti saling mencintai dan menebar cinta kasih ke segenap penjuru alam. Namun wujud kasih sayang tersebut bukan melakukan hal-hal maksiat dan dilakukan pada momen-momen tertentu, yang hanya 1 hari dalam setahun, apalagi pada momen yang sarat dengan budaya dan kepercayaan agama lain yang akidahnya diyakini tidak benar. Akan tetapi kasih sayang dan saling mencintai harus dilakukan setap hari dan setiap waktu, tidak terbatas pada satu hari saja, dan juga kasih sayang harus dilakukan atas dasar karena kecintaan kita kepada Allah SWT. Sebab, Allah memerintahkan kepada hamba-Nya untuk saling mencintai.
Sebagaimana sabda Rasulullah: "Tidaklah sempurna iman salah seorang di antara kamu sehingga ia mampu mencintai saudaranya sebagaimana ia mencintai dirinya sendiri" (al-Hadis)


Minggu, 13 Februari 2011

Drama Korea

Awalnya saya tidak suka nonton drama korea, tetapi akhir-akhir ini saya mulai menyukainya karena salah seorang teman saya sangat maniak dengan drama korea. Dan setelah menonton ternyata drama korea itu bagus juga, banyak pelajaran yang daat diambil di dalamnya. Disini saya akan membahas sedikit tentang drama korea berjudul "Playfull Kiss".



Pemeran Utama :

 


Pemeran Tambahan :
Playfull kiss ini diambil dari sebuah film drama Jepang berjudul "Itazura na Kiss" yang bercerita tentang seorang gadis bodoh bernama Oh Ha Ni jatuh cinta dengan Baek Seung Jo yang pintar dan perfeksionis. Ha Ni dan Jo Seung bersekolah di sekolah yang sama namun berbeda kelas, Jo Seung berada di kelas A yaitu kelas khusus siswa-siswi jenius, sedangkan Ha Ni berada di kelas F yaitu kelas siswa-siswi bodoh dan terbelakang. Ha Ni menyatakan cintanya pada Jo Seung. Namun, Jo Seung acuh tak acuh terhadap dia dan menolak cinta Oh Ha Ni. Suatu ketika rumah Ha Ni runtuh karena gempa, dia dan ayahnya pindah ke rumah temannya lama ayahnya. Ternyata Jo Seung adalah putra teman lama ayahnya dan Ha Ni diberi kesempatan untuk berada di dekat orang yang dicintainya. Mulai dari situ Ha Ni menjadi rajin belajar agar bisa kuliah di Universitas yang sama dengan Jo Seung.

Menurut saya, film ini sangat bagus, menarik, dan kocak. Cerita cinta anak remaja yang dibumbui dengan comedy sehingga ceritanya tidak membosankan. Terlebih lagi kebodohan O Ha Ni yang sering membuat tertawa. Awalnya Jo Seung tidak menyukai Ha Ni yang bodoh, tetapi lama kelamaan Ia mulai terbuka hatinya karena Ha Ni selalu ceria dan pantang menyerah mendekatinya walaupun berkali-kali di acuhkan. Film ini mengajarkan kita untuk pantang menyerah demi mendapatkan apa yang kita harapkan.

Jumat, 11 Februari 2011

KASUS HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL

Kasus 1 : Pembajakan Software di Indonesia

Saat ini kasus pembajakan Software di Indonesia semakin meningkat seiring dengan bertambahnya SDM para pengguna softwarenya. Akan tetapi dalam hal ini SDM yang meningkat adalah SDM yang digunakan untuk bajak membajak, SDM untuk melakukan crack pada software-software yang dibuat oleh penciptanya. Terkadang seorang lulusan sarjana komputer atau informatika pun juga hobby melakukan bajak membajak. Bahkan pada tahun 2007 Berdasarkan laporan Business Software Alliance (BSA) dan International Data Corporation(IDC) dalam Annual Global Software Piracy Study, Indonesia merupakan Negara terbesar ke 12 di dunia dengan tingkat pembajakan software. Persentasenya cukup mengkhawatirkan yakni mencapai 84 persen. Misalnya dari 100 komputer yang diteliti, sebanyak 84 buah diantaranya menggunakan software ilegal. Fenomena ini sangat menyedihkan karena pembajakan ini mematikan kreasi dan industri software itu sendiri. Saat ini Indonesia diperkirakan memiliki sekitar 300 perusahaan yang bergerak di sektor Teknologi Informasi (TI). Dan dari jumlah itu, hanya 10 perusahaan lokal yang bergerak di industri software, sisanya lebih banyak berkecimpung diluar software, misalnya perusahaan sistem integrasi dan service dan perusahaan distributor produk hardware. Minimnya jumlah industri software di tanah air dikarenakan seluruh pengembang software local merasa sangat dirugikan oleh pembajakan. Maraknya pembajakan software telah menyebabkan rendahnya kreativitas di industri bidang software ini.

Kasus 2 : Tari Pendet Diklaim Milik Malaysia

Seperti yang kita ketahui, pada sekitar tahun 2009 negara Malaysia pernah mengklaim bahwa Tari Pendet yang berasal dari Bali merupakan tarian yang berasal dari Malaysia. Padahal tari pendet sudah menjadi tarian upacara keagamaan di Bali selama ratusan tahun, dan kini telah menjadi tarian selamat datang khas Bali. Akan tetapi dengan mudahnya Malaysia mengklaim bahwa Tari Pendet itu miliknya. Hal ini tentu saja membuat bangsa Indonesia gerah. Karena bukan pertama kalinya Malaysia mengklaim budaya milik Indonesia sebagai hak atas kekayaan intelektual mereka. Seperti Reog Ponorogo, Batik Solo, Angklung Sunda, serta Wayang Kulit dari Jawa Tengah pun pernah diklaim oleh Malaysia. Mengapa hal ini bias terjadi? Lepas dari klaim yang dilakukan Malaysia, sebenarnya ada persoalan besar yang harus kita selesaikan yaitu perhatian pemerintah terhadap budaya Indonesia. Jika ada kasus seperti diatas, maka pemerintah Indonesia melalui Kementrian Kebudayaan dan Pariwisata baru kelihatan peduli. Pemerintah berjanji bahwa semua kekayaan budaya Indonesia akan diinventarisasi dan kemudian didaftarkan sebagai hak cipta milik bangsa Indonesia. Dengan adanya pendaftaran ini, maka secara yuridis tidak ada satu negara pun dapat mengklaim budaya tersebut. Dalam kasus dengan Malaysia, Indonesia juga melakukan pendekatan G to G (government to government) untuk membahas penyelesaian dari kasus tersebut.




Komentar mengenai kasus Hak Kekayaan Intelektual :

            Pada kasus pertama yaitu Pembajakan Software di Indonesia, kita semua tahu bahwa pembajakan itu sangat merugikan pihak lain. Coba bayangkan, apabila kita yang membuat software dengan susah payah, memerlukan waktu yang sangat lama, dan seharusnya software buatan kita itu dapat menghasilkan nilai jual yang sangat tinggi, namun software buatan kita itu malah di sebar luaskan tanpa diberi imbalan sepeser pun, bagaimana perasaan kita? Oleh karena itu, menurut saya apabila kita belum mampu membeli software asli maka janganlah membeli software bajakan. Sekarang ini sudah banyak yang menyediakan software open source atau software gratis. Lebih baik menggunakan software yang gratis dari pada menggunakan software yang bajakan.
            Pada kasus kedua yaitu Tari Pendet Diklaim Milik Malaysia, menurut saya Pemerintah tergolong sangat lambat dalam bertindak dan terkesan tidak terlalu memperhatikan serta melindungi warisan budaya Negara Indonesia. Jika tidak ada klaim dari Malaysia, mungkin Pemerintah tidak akan pernah memperhatikan budaya asli Indonesia. Selain itu juga kita sebagai Warga Negara wajib melindungi budaya asli Indonesia, serta melestarikannya agar tidak punah. Kita tidak boleh lengah sehingga warisan budaya asli Negara Indonesia dapat diklaim oleh Negara-Negara lain dengan mudah. Di zaman sekarang, budaya-budaya asli khas Indonesia memang mulai terpinggirkan. Seni tradisi Indonesia dianggap kuno, kolot, dan membosankan. Karena itu, menjadi tugas pemerintah unutk menghidupkan kembali gerakan cinta budaya dengan program-program yang lebih nyata, terstruktur, terjadwal, serta konsisten sehingga budaya negeri ini lebih dicintai baik oleh rakyat maupun aparat pemerintah itu sendiri.